Friday, September 30, 2011

Katanya Borobudur Itu Peninggalan Nabi Sulaiman

candi borobudur
Saya terkejut mendapat SMS dari saudara Muhroji Al Jambari seorang ustad dan guru di sebuah SMK di Yogyakarta. SMS yang di tujukan pada Admin situs tips wisata murah itu berbunyi begini
" Assalamualaikum wr wb, Selayaknya umat islam tahu, bahwa candi borobudur peninggalan kerajaan islam ,dan bla bla bla" Kemudian saya belas dengan pertayaan " Ada yang bisa menerangkan secara ilmiah ga..?". Sahabat itu dalam SMS balasannya dengan pasti menyebut "Ada KH FAHMI PASHA Dosen UIN Jakarta" SMS itu kami save tuk jadi rujukan informasi dari artikel berikut, Karena pada tanggal 19 Jul 2011 – dalam tajuk Borobudur Tempo Dulu sempat kami pertanyakan "Masih adakah versi berita lain sejarah berdirinya tempat wisata borobudur yang jadi nama hotel tersebut.?

Karene penasaran maka kemudian kami melakukan browsing di google. dan di mesin pencarian google memang banyak kami temui. ternyata artikel dengan judul borobudur peninggaalan nabi sulaiman itu sudah banyak di muat. karena ini masalah sejarah. maka kami mencari situs yang valid dan bisa di percaya. dan kami temukan www republika dot com ternyata juga memuat artikel tersebut. berikut cuplikan dari posting kontroversi dan heboh tersebut. Walaupun pendapat Dosen UIN Jakarta itu juga harus kita dengar,dan selayaknya para ahli ikut meneliti ulang keberadaan pendapat tersebut

Menurut Sami bin Abdullah al-Maghluts, dalam bukunya Atlas Sejarah Nabi dan Rasul, Nabi Sulaiman diperkirakan hidup pada abad ke-9 Sebelum Masehi (989-931 SM), atau sekitar 3.000 tahun yang lalu. Sementara itu, Candi Borobudur sebagaimana tertulis dalam berbagai buku sejarah nasional, didirikan oleh Dinasti Syailendra pada akhir abad ke-8 Masehi atau sekitar 1.200 tahun yang lalu. Karena itu, wajarlah bila banyak orang yang mungkin tertawa kecut, geli, dan geleng-geleng kepala bila disebutkan bahwa Candi Borobudur didirikan oleh Nabi Sulaiman AS.

Di antara alasannya, karena Sulaiman hidup pada abad ke-10 SM, sedangkan Borobudur dibangun pada abad ke-8 Masehi. Kemudian, menurut banyak pihak, peristiwa dan kisah Sulaiman itu terjadi di wilayah Palestina, dan Saba di Yaman Selatan, sedangkan Borobudur posisinya berada di barat daya candi prambanan Indonesia.

kalau anda mau mengikuti kisah pengakuan KH Fahmi pasha tersebet. silahkan simak artikel yang di terbitkan www republika dot com dengan tajuk Borobudur Peninggalan Nabi Sulaiman?.

Artikel "Katanya Borobudur Itu Peninggalan Nabi Sulaiman" ini hanya untuk arsip situs tips wisata murah
salam wisata keluarga indonesia
foto oleh republika dot com

Thursday, September 29, 2011

Asmara Di Pantai Kukup Gunungkidul

pantai kukupPantai yang berpasir putih ini, sekilas menyerupai tanah lot bali. hampir bisa dipastikan setiap hari libur ,terlihat banyak pengunjung duduk duduk di karang melepas ketegangan dengan memandang riak gelombang laut lepas yang di sapu angin, yang kadang tidak beraturan yang membuat riak gelombang menari kekiri kekanan.Situs tips wisata murah berbagi informasi seputar keindahan pantai kukup gunungkidul untuk anda

Kalau anda pergi ke pantai Kukup, anda akan melihat sebuah karang yang menjorok ke laut posisinya terpisah dari daratan, dan untuk menuju ke tempat itu, di bangun sebuah jembatan yang mebentang yang mengoda untuk di lewati. Dan jalan mendaki yang sengaja di buat sebagai akses ke karang tersebut paling banyak diminati para pengunjung.

Pantai Kukup ini posisinya ada di Desa Kemadang Kecamatan Tanjungsari Gunungkidul Yogyakarta. Di sekitar area wisata pantai kukup ini sering kita jumpai Bus pariwisata berplat nomer dari berbagai daerah, khususnya diwaktu liburan nasional. di hari biasa sering terlihat mobil pribadi dan pasangan muda mudi bersepeda motor yang selalu meramaikan pantai berpasir putih tersebut.Pantai ini memang sering terlihat pasangan yang lagi menyiram asmara dengan cara sekedar duduk atau berkejaran di pasir putih yang menyenangkan. khusus bagi yang membawa keluarga,Kalau anda kemalaman disekitar pantai kukup juga sudah tersedia pondok wisata dengan harga yang sangat terjangkau atau murah

Ubur ubur
Pantai kukup ini selalu disiagakan tim SAR untuk memberi kenyamanan pada para pengunjung, dan tim SAR tersebut selalu memberi pengarahan pada para pengunjung, Situs tips wisata murah menyarankan sebaiknya pengunjung juga memperhatikan petunjuk dari petugas tersebut.
Satu hal yang mesti diperhatikan kalau ke pantai kukup, karena akhir akhir ini muncul fenomena alam berupa ubur ubur. sebaiknya juga harus waspada. Tapi apa bila ada yang terkena gigitan ubur ubur tersebut anda tidak perlu kawatir,karena menurut pengakuan panjaga pantai, racun ubur ubur itu bisa dengan segera di atasi dengan mengoleskan getah kerang pada bekas gigitan. Dan kerang kerang itu banyak di jual oleh pedagang yang mangkal di sekitar pantai
salam wisata keluarga indonesia

Wednesday, September 28, 2011

Diskusi Kentut Terselubung

Verb atau kata kerja wisata itu bermakna bepergian bersama-sama untuk bersenang-senang, sambil memperluas pengetahuan. Atau wisata juga bis dimaknai bertamasya dan piknik, kalau orang jawa bilang plesir. Nah wisata juga mempunyai beberapa katagori. seperti polling yang sedang diadakan oleh situs tips wisata murah yang ada di pojok kanan frontpage. Dari wisata alam/gunung, wisata bahari/air, wisata religius, wisata ilmiah dan lainnya. Mengacu pada salah satu sinonim kata wisata bersenang senang diatas ,maka sekarang mari kita bahas wisata kentut terselubung, setuju..? mari kita mulai

Kentut itu perbuatan manusiawi (hidup). maka barang siapa tidak kentut, boleh jadi orang itu tidak manusiawi (makluk atau bendamati) Sumber kentut secara umum keluar dari cerobong (anus) gas pembuang. Tapi dalam kasus lain bau kentut juga bisa keluar dari mulut. untuk kasus yang kedua ini. situs tips wisata murah mengalisa, khususnya pada perokok di pagi hari (bangun tidur) dan dokter gigi yang malas gosok gigi. hehe. Sedang dari 2 sumber bau kentut tadi sama sama mengandung zat mentana (CH6S) yang mudah terbakar (seperti panas dalam)

Rutinitas penyemaran udara yang dilakukan anak keturunan manusia ini mampu membuat polusi yang membuat pusing makluk hidup di sekelilingnya,khususnya dari sumber kentut yang habis makan telur asin dan busuk.hehehe .Khususnya lagi pada kentut yang terselubung dan tidak berbunyi. Dan untuk menditeksi siapa yang kentut terselubung ini tergolong sangat mudah. Biasanya pelaku kejahatan polusi itu hanya nyenggir sedang yang tenggak tenggok sambil menutup hidung dengan jari tangan itu adalah kurbannya. sudah paham semua anak anak...? (murid menjawab kompak TOLOL Pak.hehe) mari kita teruskan

Ada kalanya kentut takbersuara atau terselubung ini jadi fitnah antara suami istri, antara tetangga yang sedang berkumpul dan seterusnya. Maka dalam diskusi kentut terselubung wisata murah ini. kami mencoba membantu para pengambil kebijakan (hakim) merumusan cara menagkap biang keladi kerusuhan sumber kentut yang terselubung tadi.karena akan sebagaimanapun pelaku sudah membantu atau kontribusi terhadap polusi dunia "global waning"

Rumus mengendus
Rumus ini terbukti sangat efektif dan sudah teruji berabad abad lamanya. cara menelusuri,sambil jongkok hidung harus terus mengendus mencari arah datangnya sumber bau (kalao bisa angin dijaga janga liwat dulu) Kemudian kalau bau dihidung berasa menebal,bisa dipastikan arah sumber kentut sudah benar, tapi jangan mengambil keputusan dulu nanti jadi fitnah, sebaiknya teruskan mengendusnya sampai mata anda terbelalak (mendelik) perut mual mual dan biarkan secara otomatis mulut anda memaki. Kalau sudah begitu anda baru boleh megambil keputusan bahwa belaku kentut adalah orang yang anda maki tadi. Rumus ini dijamin makyuuus

Rumus berlari
Kalau terjadi kasus yang membuat pertikaian bersumber dari kentut metode atau Rumus Berlari ini juga bisa diterapkan. caranya cukup mudah, tutup semua jalan ventilasi udara.(pintu jendela) siapa yang bertahan paling lama tanpa membuang ludah karena kentut yang sangat berasa pahit di lidah . dipastikan orang tersebut pembuang gas bermasalah tersebut,

Jenis Kentut ini juga ada beberapa katagori.

kentut bermelodi
kentut melodi ini (bersuara) biasanya terjadi karena pelaku menahan gas dalam perut, diprediksi gulungan gas itu berakumulasi kemudian apa bila anus tidak mampu membendung desakan gas yang bervolume tinggi, kemudian katup anus berlahan terbuka kemudian timbul suara panjang, mirip suara suling bambu di tengah sawah, tapi ada kalanya suara yang keluar juga mirip suling dangdut. Ini bisa terjadi karena pelaku kentut mencoba melawan dengan cara menggerak gerakkan pantat. jadi suara itu kalau di tulis dalam notasi lirik seperti ini tiuuuuuuuuuuuut prut berhenti sebentar, kemudian dilanjut dengan notasi priiiiiiiiiiiiiuuuuttttttt. nah biasanya dari jenis ini yang mendengar memberi komentar muantab

kentut terselubung
Semua yang terselubung itu adalah misteri. Begitu juga dengan kentut terselubung. banyak studi kasus kentut yang menyebutkan,bahwa 100% masalah yang timbul dari kentut terselubung ini disebabkan karena kondisi badan lagi rilek dan aliran darah lagi lancar yang mengakibatkan organ tubuh bekerja dengan baik.kemudian gas pembuang bekerja pada semestinya. lain halnya dengan kentut bermelodi diatas.benar lainkan..? benar ga sih.hehehehe. Yo wis.. karena diskusi kentut terselubung ini boleh dihadiri semua praktisi dari semua ilmu, maka kalau ada riset yang menemukan hasil lain boleh dijabarkan di kotak komentar. yups salam kentut keluarga indonesia

Desa Di Pulau Pulau Terapung Danau Titicaca

desa terapungDesa di pulau pulauterapung danau Titicaca ini boleh dibilang teknologinya sangat mutakhir, bangunan pulau yang dihuni satu desa itu menurut penelusuran situs tips wisata murah, dibangun sebagai benteng untuk menghindari agresor. Secara pasti belum di ketahui mulai tahun berapa desa di pulau pulau terapung itu mulai di bangun oleh suku Uros Peru.Tapi pulau terapung yang berada di ketinggian 3812 meter di padang Peruvian peru itu sampai sekarang masih bertahan

Di beberapa catatan yang ditemui situs tips wisata murah hanya menyebut. desa yang berdiri di 40 pulau pulau terapung itu, menurut legenda di bangun sebelum jaman peradaban Incha. Jadi desa di pulau terapung itu dijadikan sebagai tempat pelarian dan pelindungan dari musuh peperangan yang tak kunjung berhenti

Cara suku Uros ini sangat efektif membuat mereka sulit dijangkau oleh agresor. Bangunan desa terapung yang sudah berdiri mulai berabad abad lalu itu terlihat sangat unik dan cantik, seperti alam dalam dongeng sebelum tidur.

Coba perhatikan gambar tersebut. pedesaan di pulau terapung yang berstruktur dari lapisan susunan rumput ilalang tortora yang seperti konsep sapu lidi disusun jadi satu dan diikatkan pada jangkar seperti ponton,
Rumput-rumput ilalang ini diambil dari pinggiran danau Titicaca. Dan desa di pulau-pulau terapung ini ditambatkan di tempatnya dengan tali-tali yang diikatkan ke tiang-tiang kayu ke dasar danau.
Cara berpikir nenek moyang mereka juga canggih, bereka sudah mempunya prediksi apa bila ilalang-ilalang tua itu mulai terlepas dari struktur dasarnya, maka ilalang-ilalang baru akan menggantikan di permukaannya.sungguh nyaris sempurna pola pikir mereka.. (twm) salam wisata keluarga

Tuesday, September 27, 2011

Anda Ini BLOGGER JAHIL ATAU SPAM

blogger jahilTragis dan menyedihkan ketika mendengar kabar blog kucoba com di gulung oleh Google tepat berbarengan ulang tahun goolge yang ke 13. Blog tutorial yang turut membantu kampaye menjembatani para blogger untuk mencintai produk blogspot itu kini lagi mati suri. Sebab yang jelas dari bannet tersebut masih remang remang alias belum di ketahui

Sepengamatan saya,Kucoba com sudah memberi kontribusi baik untuk pengguna blogspot dengan cara meriew atau tutorial yang disajikan dengan gaya dan caranya sendiri. kalau membahas masalah isi atau konten, secara ilmu kalau yang namanya bahasan sript tentu diambil dari sumber valid,dan bisa dipastikan sama. Seperti waktu kita belajar berhitung kalau 1+1=2, sebab kalau kita isi dengan angka 3. kita dianggap gila. Tul ga..?
Nah masalah penguraian tema, kalau saya amati kang salman sebagai admin kucoba com, menerangkan tutor blogspot itu dengan cara yang runtun dan mudah dipahami pembaca, dan secara bahasa,saya bisa mengetahui kalau itu bahasa kang salman. jadi maksut saya konten itu bukan hasil copas

Analisa
Spekulasi kecurigaan kemudian muncul, ketika sahabat Iskaruji dot com, kemarin juga hampir mengalami hal serupa. Menurut penuturan sahabat iskaruji, blog yang dikelola sempat menghilang bebera waktu.dari peredaran.(Baca pengakuan iskaruji dot cam dalam artikel kelemahan terbesar google ) Diketahui kasus tersebut karena blog sahabat iskaruji di masukan dalam katagori spam. dengan indikasi yang di ditek google karena adanya aktifitas login ke akun gmail iskaruji yang berulang-ulang hingga ratusan kali lengkap dengan IP- yang berbeda. Menurut pengakuan sahabat iskaruji. setelah mendapat konfirmasi dari google, masalah tersebut yang di jadikan acuan google untuk memblokir blog sahabat

Kesimpulan
dalam artikel ANDA INI BLOGGER JAHIL ATAU SPAM. situs tips wisata murah menyimpulkan. Jadi pokok blog atau website di blokir oleh google itu bukan hanya karena faktor konten hasil copas. contoh seperti blog terselubung yang konon kontennya semua dari hasil copas juga nyaman nyaman saja. malah blog tersebut terkenal sampai keluar negeri dengan menikmati hasil recehan dari adsense hampir puluhan juta rupiah setiap bulannya. Jadi masalah orang jahil juga bisa masuk daftar bannet dari robot text google yang nyata belum mampu mengenali atau menganalisa data yang masuk itu dari spam atau blogger orang jahil..

Anda ini Blogger jahil atau spam
Terus terang karena situs tips wisata murah ini juga mengalami serangan bertubi tubi dari pencuri konten.Cilakanya konten situs tips wisata murah ini malah yang di indek oleh robot google,sebagai konten hasil copas dari milik orang lain. (masalah ini saya ketahui ketekika mau daftar ke Adsense Google) dan setelah saya cek ternyata ada beberapa blog yang meng copas artikel dari situs tips wisata murah dengan cara merubah tanggal posting. Jadi karena robot google mengindek judul yang di copas dari situs tips wisata murah itu bertanggal lebih tua. Maka saya sebagai penulis asli dari artikel tersebut dikatakan meng-copas dari blog tukang copas tersebut. Itu kejadiannya.. Dan Robot pintar Google itu lagi lagi belum bisa membedakan Spam atau orang yang bertindak sebagai Blogger Jahil
(catatan; Memang ada sekitar 8 atau 10 artikel yang kami pinjam dari blog sahabat,dengan cara mencantumkan sumber blog atau web tersebut, karena saya pikir artikel buah pikir dari blog tersebut sangat baik untuk di ketahui pembaca)

Apa Kabar Google Panda
Hallo Panda,Saya berharap bisa bertatap muka dan bicara empat mata dengan anda,Anda harus tahu kegalauan dari blogger yang suka berkreasi dan berbagi dengan masyarakat dunia. Kapan Anda akan memaksimalkan daya analisa anda. ini masalah serius, lihatlah fenomena janggal mulai bermunculan kembali, yang pada akhirnya blogspot akan di penuhi karya spam, karena para blogger yang sesungguhnya mulai malas berpartisifasi.. Kebijakan anda yang menerapkan bahwa konten hasil copas akan ditempatkan di bawah konten asli itu sudah benar. tapi bagaimana dengan konten curian yang dipasang beberapa script redirect di tubuh postingannya..? kemudian bagaimana dengan tindakan orang bodoh dan jahil yang mencoba melenyapkan situs pesaing yang asli.? hehe maaf rupanya anda hanya seekor robot yang tetap tidak berjiwa. Tapi saya tetap berharap pada yang mengelola anda. Walau muskil, anda akan peduli dan bertindak seperti manusia. yang bisa membedakan orang atau blogger jahil dan spam. Selamat bekerja Panda. Semoga sukses selalu memihak Anda

NB:
Sebaiknya kalau itu karya tulis atau hasil riset yang anda lakukan, jangan terlalu yakin aman di simpan dalam posting, lebih aman kalau anda bakar di CD atau DVD., Untuk pecinta karya tulis MOHON DI PERHATIKAN..!!

Cara Hemat Liburan di Singapore

Public TransportTak perlu bingung mencari lokasi wisata dan transportasi murah di singapura. Anda cukup Mengetikkan sesuatu atau daerah obyek wisata yang anda tuju, nanti anda akan di bawa ke tempat yang anda inginkan. Misalnya rute murah dengan mengunakan fasilitas publik seperti MRT, transportasi lainnya seperti bus sampai ke taksi, kemudian tekan tombol Get Directions.

kemudian tunggu sebentar, biarkan sistem canggih itu bekerja untuk anda. tidak beberapa lama akan muncul rute dan kendaraan apa yang sebaiknya anda nikmati untuk liburan di sangapore. Contohnya seperti screenshot di atas tersebut

Situs tips wisata murah Indonesia memindai, Fitur Singapore how to go there ini akan menunjukan cara mudah dan terbaik untuk mencapai obyek wisata tujuan anda . Isikan lokasi awal pada kotak from dari tempat di mana Anda akan memulai perjalanan, kemudian tekan Enter, mari kita mulai,selamat liburan dan salam wisata keluarga
Ketik pada from lokasi anda berada, kemudian ketik tujuan pada tabel to









Update: Ada baiknya sebelum datang ke tempat orang sebagai tamu,kita harus mengetahui beberapa hal yang tidak disukai oleh tuan rumah tersebut.. maka ada baiknya anda ketahu juga apa yang boleh dan tidak boleh di lakukan kalau di singapura. untuk mengetahuinya silahkan baca Etika "Pantangan" Kalau Di Singapura

ketahui juga Tempat Paling Top Di Singapura sebelum anda menuju kessana. biar anda mudah menentukan pilihan kalau sidah berada disingapura

Monday, September 26, 2011

Jejak Google I Selamat Ulang Tahun Mbah

birthday googleGoogol adalah sebuah metode dalam matematika yang mengilhami dua pemuda jenius Larry Page dan Sergey Brin untuk di jadikan sebuah nama mesin pencari layanan web di internet,.Untuk mewujutkan impian pintar tersebut, kedua remaja Page dan Brin tercatat pada tahun 1998 mendaftarkan nama merek Google Inc pada hak cipta. Untuk mengikuti perjalanan Google pada ulang tahun yang ke 13 tahun ini, situs tips wisata murah mencatat sejarah panjang jatuh bangun sehingga Goolge menemukan kesuksesan yang sangat luar biasa pada dunia layanan web mesin pencarian di sejarah beradapan manusia

Google yang pernah di tuding melakukan penyalahgunaan hak cipta dalam produk kontroversi seperti Google Book Search. Karena memasukkan jutaan buku dari berbagai penerbit kedalam pencariannya. Di tambah seperti isu Gmail yang merebak di bahasan informasi maya paro dunia. Dan lagi lagi Google menemui sandungan, lihat berita penolakan Holocaust dengan pemerintah jerman dan china.Karena di duga adanya praktik pengumpulan informasi yang menimbulkan masalah mengenai privasi pengguna

Tapi tahukah anda..? di balik isu yang kurang mengenakkan diatas, situs tips wisata murah mencatat di Jejak Google beikut , mulai bulan agustus 2007 Google disebut sebut jadi mayor tunggal di mesin pencarian karena 53,6% pengguna di mesin pencari lebih mempercayakan informasinya pada lansiran Google ketimbang yahoo yang hanya di percaya masyarakat dunia maya dengan mengantongi kepercayaan 19,9%. Di duga keberhasian Google ini karena terobosan membangunan miliaran halaman web yang memudahkan pencari informasi untuk mendapatkan semua yang di cari

Visi Misi Page dan Brin yang ingin menjadikan Google sebagai sumber informasi tak terbatas di dunia maya itu kini terkabul. Karena hampir seluruh pencari informasi boleh di pastikan puas,karena melalui kata kunci yang di ketik dipapan pencarian google pasti di dapat apa yang dicari. Mungkin mantan mahasiswa Stanford yang dipertemukan tahun 1995 dan berniat memberi nama Google dengan nama BackRub pada Januari 1996 itu,akan tertawa geli kalau menengok kebelakang di hari ulang tahun yang ke 13 tahun ini, yang dalam laporan industri tahun 2006 pernah mengklaim bahwa sekitar 14 hingga 20 persen klik pada iklan Adsense google merupakan pemaksaan bayar.(hehehe jangan nakal mbah) Walau melalui perjalanan panjang Google terus berusaha dengan inovasi yang di lakukan, dan kini Google semakin di percaya pencari berita dunia maya diseluruh pelosok bumi

Dalam Jejak Google ini. Lihat catatan panjang Google yang di kumpulkan situs tips wisata murah hasil rangkuman jejak Google versiteknopreneur.com dibawah berikut ini

BackRub(1996-1997)
Google perlama kali diluncurkan dengan nama BackRub, namun Page dan Brin segera mengganti nama mereka menjadi Google.com pada September 1997. Seperti yang disebutkan sebelumnya, nama Google sebenarnya ‘plesetan’ dari istilah matematis “Googol”.

Homepage Pertama Google (1998)
Prototipe homepage Google pertama kali muncul pada November 1998. Di awal tahun tersebut, Sergey dan Brin mendapatkan investasi $100 ribu dari investor pertama Google bernama Andy Bechtolshiem. Pada November 1998, kantor Google didirikan di garasi rumah Susan Wojcicki di Menlo Park, California. Sergey-Brin menguangkan cek mereka dan segera merekrut karyawan pertama mereka, Craig Silverstein.

Homepage Uncle Sam (1999)
Google menambahkan fitur pencarian dokumen pemerintahan AS bernama ‘Uncle Sam’ dan mendirikan kantor resmi pertama mereka ke Mountain View, California. Tim Google juga mengumumkan bahwa mereka mendapatkan dana ekuitas sebesar $ 25 juta dari Sequoia Capital dan Kleiner Perkins di keterangan pers pertama mereka.

Google Menjadi Mesin Pencari Standar Yahoo! (2000)
Meskipun berkerja sama dengan Yahoo!, Google mengumkan bahwa indkes mereka mencapai satu miliar URL-mark atau menjadi yang terbesar di dunia. Google juga menluncurkan AdWord, program yang memungkinkan orang membeli keyword advertising yang akan muncul sejalan dengan hasil pencarian.

Google Luncurkan Google Image Search (2001)
Google meluncurkan fitur pencarian gambar pada Juli 2001 dengan modal 250 juta gambar. Pada tahun yang sama Google membeli Deja Usenet dan mendirikan Google Group.

Google Search Appliance (2002)
Google memasarkan produk perangkat keras pertama mereka, Google Search Appliance, yaitu perangkat yang digunakan dengan computer untuk menghasilkan hasil pencarian tingkat lanjut untuk dokumen internal. Pada Mei 2002, Google mengumumkan pendirian Google Labs, yaitu sebuah fasilitas bagi para pengguna yang ingin mencoba menggunakan program beta milik Google yang masih dalam pengembangan tim riset dan pengembangan. Google juga meluncurkan Google News Tool yang menyediakan 4000 sumber informasi.

AdSense (2003)
Google mengumumkan peluncuran sebuah program periklanan content-target terbesar setelah mengakusisi Applied Semantics atau lebih dikenal dengan nama AdSense. Google juga mengakusisi Pyra Labs, pencipta blogger.

Gmail (2004)
Google Mail diluncurkan pada 1 April 2004 namun versi betanya sudah dapat diunduh oleh beberapa pihak yang mendapatkan undangan. Google juga meluncurkan Orkut untuk jejaring sosial. Pada Agustus, Google mengajukan IPO, terdapat 19.605.052 lembar saham yang dijual dengan harga $85 per lembarnya.

Google Map (2005)
Diluncurkan pada Februari 2005 dan diluncurkan dalam bentuk mobile di iPhone pada 2007. Google juga meluncurkan code.google.com yang diperuntukan bagi pengembang yang berisi semua API Google. Perusahaan ini pun membeli Urchin yang menyediakan layanan optimalisasi konten yang dapat membatu Google Analytics. Pada Juni di tahun yang sama, Google meluncurkan Google Earth dan Google Reader.

YouTube (2006)
Dengan total traksaksi sebesar $ 1,65 miliar, Google membli YouTube pada Oktober 2006. Di tahun yang sama juga, Google meluncurkan Google Trend yang memungkinkan pengguna untuk mengevaluasi hasil pencarian populer ke dalam satu kurun waktu. Masih di tahun yang sama, GChat atau Google Chat (yang nantinya berubah menjadi Google Talk) untuk Gmail tersedia, begitu pula Google CheckOut.

Android (2007)
Pada November 2007, Google mengumumkan pembelian Android sebagai usaha mereka untuk masuk ke platform mobile. Andoid dikenal sebagai platform mobile pertama yang bersifat terbuka.

Google Chrome (2008)
Pada September 2008, mesin pencari open source Google Chrome diluncurkan. Operator T-Mobile di AS mengumumkan penggunaan sistem operasi Android pertama di perangkat mobile, G1. Tak lama Google meluncurkan juga Google Suggest di mesin pencarinya.

Google Wave (2009)
Google mengekspasi usaha mereka ke bisnis komunikasi real-time dengan memperkenalkan Google Wave, namun tidak sampai dua tahun platform ini ditutup. Kemudian Google mengembangkan aplikasi berbasis foto untuk produk Mac bernama Picasa.

Google Apps MarketPlace (2010)
Google meluncurkan Apps Marketplace yang bertujuan agar para pengembang pihak ketiga dapat menjual aplikasi ciptaan mereka. Google Buzz untuk Gmail pun diperkenalkan dan tidak lama kemudian Google TV muncul setelah bekerja sama dengan Sony, Logitech dan Intel.

Google + (2011)
Google mengembangkan diri ke dunia situs jejaring sosial dengan memperkenalkan Google + yang diluncurkan Juni 2011 lalu dengan sistem invite-only. Google juga mengumumkan akusisi terbesar sepanjang sejarah Google dengan membeli Motorola Mobility sebesar $ 12,5 miliar.

Penutup: Kami segenap penulis dan Admin situs tips wisata murah mengucapkan selamat ulang tahun yang ke 13 untuk Google. Terima kasih atas pelayanan berbagi dalam kebersamaan memberi informasi pada pencari berita yang berimbang, sumber informasi Ilmu pengetahuan,seni,pariwisata dan budaya. Met Ultah Bos (tim twm)

Mencari Jalan Tanpa Nama Di Pulau Sempu

pulau sempuPulau yang tidak berpenduduk ini, mempunyai karakter alam yang unik. Riak air biru bergelombang jernih sesekali menampar hamparan pasir putih seperti irama musik yang menyenangkan. desiran suara angin yang berhembus sejuk di tingkah kicau burung liar seperti paduan suara alam yang merdu ditelinga.

Pulau indah dan asri yang di huni kawanan aneka burung, kijang dan babi hutan ini. mempunyai jalan bercabang cabang dan berkelok. Sebaiknya kalau pergi bersama rombongan, disarankan selalu meninggalkan jejak pada setiap jalan yang pernah di lalui, karena menurut penelusuran situs tips wisata murah, mencari jalan tanpa nama di hutan lindung cagar alam di kabupaten malang ini sangat membingungkan

" Aku sudah mutar tiga kali, mencari jalan tanpa nama di pulau sempu yang aku lewati tadi, byuh byuh.! tapi selalu ketemu tempat itu itu juga" tutur abdul manaf berapi pada situs tips wisata murah. "Setelah aku dan 8 kawanku istirahat jongkok sebentar, melihat sinar mata hari yang menerobos daun rimbun sejuknya udara sore di pulau sempu. Disitu aku putuskan untuk mengikuti arah sinar matahari. Benar saja belum begitu jauh aku menukan jejak bekas pol sepatu salah satu kawan yang berbalik arah dan rumput roboh seperti baru dilewati, Alhamdulillah akhirnya bisa menuju pantai berpasir putih,dan tukang perahu yang kami sewa tadi sudah menunggu". Begitu kata manaf mengakiri cerita petualangan di hutan lindung pulau sempu kabupaten malang jawa timur yang mempunyai pemandangan sangat indah itu.

Pulau sempu yang mempesona para petualang wisata alam ini, posisinya ada di wana wisata pantai sendang biru.di desa sumbermanjing wetan, kabupaten malang jawa timur, untuk menuju lokasi bisa sewa perahu motor. Kalau bukan hari besar / libur. 9 orang cukup membayar 90 ribu, tarif harga ini untuk pulang pergi,(antar jemput). Sebelum memasuki kawasan cagar alam pulau sempu tersebut. kita harus melalui pos penjagaan, dan akan di beri pengarahan oleh petugas jaga,sekaligus memperingatkan supaya tidak membuang sampah dan merusak alam yang di lindungi oleh pemerintah tersebut.

Update: Dan yang terakhir, kalau anda kemalaman di kota malang, telah kami terbitkan beberapa hotel yang berhargai mulai Rp 50 ribu. harapan kami review harga Hotel Murah Di Malang ini bisa membantu memudahkan anda mencari info penginapan murah di malang jawa timur . salam (twm)


Lihat Peta Lebih Besar

salam wisata keluarga indonesia



Sunday, September 25, 2011

Oleh Oleh Unik Khas Kulon Progo

oleh oleh unik kulon progoKarena penasaran mencicipi rasa enting enting jahe galuh aji yang dikemas dengan anyaman bambu yang unik, Minggu pagi kemarin situs tips wisata murah mengunjungi rumah produksi oleh oleh unik khas kulon progo di daerah perbukitan sami galuh kulon progo Yogyakarta. Enting enting galuh aji itu sendiri dibeli waktu mampir di mirota kampus jogja, karena di daerah wates yang sebagai jantung ibu kota kulon progo sendiri, anehnya tidak di temui makanan cemilan unik yang sudah terkenal sampai bangka.dan daerah lainya

olah olah unikYupz. Enting enting jahe gurih yang ber- kompsisi campuran gula, kelapa,kacang, wijen dan panili ini, dikemas dengan cara dibungkus anyaman bambu unik seperti dalam foto disebelah kiri. selain rasanya yang unik, di pembungkus juga di beri batas waktu kadaluarsa. Bungkus yang menyerupai kepompong unik ini mempunyai berat 150 gr dan bersertifikat dari depkes RI, anehnya di kulon progo sendiri oleh oleh khas ini jarang kita jumpai. karena enteng enteng gurih galuh aji ini admin temukan waktu jalan jalan masuk mirota kampus jogja.

Ketika mengunjungi rumah produksi di samigaluh kemarin, ternyata selain enting enting galuh aji, ditempat tersebut juga di produksi oleh oleh khas kulon progo lainnya berupa gula aren dan teh salam mahkota dewa,. Menurut penuturan bu bambang yang mengelola home industri oleh oleh khas kulon progo tersebut. Teh salam mahkota dewa selain sebagai minuman herbal yang nikmat, ternyata juga mampu menjadi obat dan pencegah sakit. Sedang kompisisi dari teh salam mahkota dewa menurut penuturan bu bambang sebagai berikut
Dalam setiap teh yang kita minum mengandung:
camellia sinensis (L) O.K 20%.
Phaleria macrocorpa (Scheff) Boert: 60%
Scurullia atropurpurea B1.Danser: 10%
Eugenia polyantha (wight) Walf:10%
Camouran komposisi tersebut. menurut penelitian dipercaya mampu menyembuhkan dan menyegah penyakit sebagai berikut
Kanker, liver,darah tinggi ( stroke),kencing manis. Untuk teh salam mahkota dewa ini,Admin situs tips wisata murah nanti kepingin membahas khusus dalam tajuk wisata herbal. Ok salam wisat keluarga Indonesia

Terpesona Alam Batu | Selecta

selectaDi Kota Batu yang dikeliling Gunung Anjasmoro , Welirang, dan Arjuno terdapat Taman Rekreasi Selecta, konon Taman Rekreasi Selecta ini dibangun mulai tahun 1928 oleh pemiliknya yang orang belanda bernama De Ruyter De Wildt. Obyek wisata alam eksotis yang mempuyai nilai sejarah bagi republik ini berada di ketinggian 1150 m dari permukaan laut. Posisi persisnya berada di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji Kota Batu Jawa Timur

Pada awalnya ada warga belanda yang terpesona melihat keindahan wisata alam batu.maka kemudian taman rekreasi Selecta di bangun untuk peristirahatan warga Belanda, dan nama Selecta itu boleh jadi berarti pilihan. jadi maksutnya selecta yang berudara sejuk,adalah taman rekreasi pilihan. Situs tips wisata murah menelusuri info wisata alam taman selecta Batu Malang Jawa Timur untuk anda. Tempat wisata alam yang mempunyai fasilitas hampir terlengkap tersebut, apa bila anda hanya pingin menikmati taman bunga yang mempunyai koleksi aneka bunga atau hanya sekedar mencicipi kuliner, ongkos masuknya sekitar Rp 13.000. Dan kalau pingin menginap hotel dilokasi juga tersedia dari harga mulai Rp 300,000. Tapi kalau mau mencari yang murah, diluar lokasi banyak hotel atau penginapan yang bisa anda pilih

Nah kalau bicara nginap. tentu ada waktu yang bisa anda pergunakan untuk outbond dan flying fox. karena taman rekreasi selecta ini fasilltas untuk memanjakan wisatawan memang tergolong lengkap. Anda juga bisa berkuda dengan menelusuri taman obyek wisata yang selalu ramai dukunjungi oleh wisatawan tersebut. dan sambil melihat pasangan muda mudi yang sekedar membuang waktu disekitar taman bunga tersebut,atau suami istri yang lagi bulan madu.
Oh ya. taman rekreasi selecta batu ini kalau dari surabaya melalui jalan tol. hanya sekitar 2 jam atau berjarak 6 km sebelah utara dari Kota Wisata Batu. kalau dari kota malang sekitar setengah jam ke arah barat. Apakah anda juga terpesona seperti warga negara belanda juga..?
Kapan anda akan pergi ke taman sejuk rekreasi selecta...? salam wisata keluarga indonesia


Lihat Peta Lebih Besar

Saturday, September 24, 2011

Kisah Putri Tujuh Cerita Rakyat Dumai Riau

Kisah Cerita putri tujuh yang sarat dengan pesan moral dari rakyat Dumai yang terletak di pesisir Timur Propinsi Riau Indonesia ini,sampai sekarang masih jadi buah bibir masyarakat daearah yang terdapat pelabuhan minyak dengan banyaknya kilang kilang yang bertebaran hampir di semua pelosok. Situs tips wisata murah menandai tentang kisah penolakan asmara putri tujuh pada pangeran Empang Kuala yang mengobarkan perang selama ampat bulan, Walau dalan kisah diriwayatkan,peperangan berakhir dengan menangnya diplomasi dari utusan Ratu Seri Bunga Tanjung, namun kisah ini diakhiri dengan kematian ke-tujuh putri tersebut. Mari kita ikuti kisah putri tujuh cerita rakyat dumai riu berikutnya

Menerut penuturan sumber yang di telusuri situs tips wisata murah,pada suatu ketika ketujuh putri yang sedang bermandi di lubuk Sarang Umai itu, tanpa sadar di intip oleh pageran Empang Kuala. Rupanya pangeran empang kuala sangat tertarik dengan putri bungsu dari ketujuh putri tersebut yang bernama Mayang Sari yang berkulit bersih dan berbadan sangat aduhai. “Gadis cantik di lubuk Umai. dumai dumai" syair pantun itu di ulang ulang pangeran sampai dikeraton, dan menurut riwayat yang tak tersurat, kata pujaan yang sekarang jadi nama kota dumai. Di ceritakan setelah melihat tubuh putri mayang sari yang telanjang, pangeran kuala tak sanggup menahan gejolak asmara. Setibanya di rumah. pangeran mengutarakan niat hati pada ayahanda raja empang kuala untuk melamar putri mayang sari tersebut,(kisah tujuh putri ini mengingatkan legenda joko tarub dan dewi nawang wulan, khusus naskah joko tarub ini nanti kami terbitkan tersenidiri)

Singkat cerita Raja empang kuala langsung mengutus utusan untuk meminang putri mayang sari pada ratu seri bunga tanjung. Tapi karena menurut budaya adat dan tradisi pelamar /perkawinan harus di dahului dengan putri tertua., maka ratu seri bunga tanjung menolak secara halus pinangan dari pangeran empang kuala tersebut. Sudah bisa di duga raja empang kuala sangat tersinggung dan terlecehkan dengan penolakan tersebut. Kemudian denganmurka di perintahkan pasukan kerajaan untuk mengempur keraton seri bunga tanjung

Ratu seri bunga tanjung mencium gelagat tersebut. langsung cepat cepat mengungsikan tujuh putinya ke sebuah hutan. dalam beberapa cerita yang di telusuri situs tips wisata murah di kisahkan. Ratu seri bunga tanjung mengantar sendiri pengungsian tersebut. karena menurut perkiraan perang akan berlangsung selama tiga bulan. maka ketujuh putri tersebut hanya di bekali persediaan makan minum untuk tiga bulan juga. Nahas tak dapat dihindar, untung tak dapat diraih, ternyata perang berkecamuk sampai ampat bulan, dengan di akhiri kemenangan diplomasi dari duta kerajaan seri bunga tanjung dengan ratu Cik sima yang kira kira begini "Perbuatan kita ini telah merusakkan bumi sakti rantau bertuah dan menodai pesisir Seri Bunga Tanjung. Siapa yang datang dengan niat buruk, malapetaka akan menimpa, sebaliknya siapa yang datang dengan niat baik ke negeri Seri Bunga Tanjung, akan sejahteralah hidupnya,” kata utusan Ratu Cik Sima menjelaskan

Setelah yakin peperanan usai. Ratu Cik Sima dikisahkan menjemput tujuh putri dari persembunyiaan di tengah hutan belantara tersebut. tapi betapa kagetnya ratu cik sima ketika menyaksikan ketujuh putrinya telah mati kelaparan. Di kisah selanjutnya ratu seri bunga tanjung yang bernama Ratu Cik Sima itu shock hatinya, karena kesedihan dan duka yang berlarut larut mengakibatkan ratu cik sima meninggal dunia juga.

Kisah Cerita rakyat dumai riau yang melukiskan nasib tujuh putri dari kerajaan seri bunga tanjung ini dikumpulkan dari beberap sumber, dan di rangkum dan di selaraskan kembali oleh wisata murah. salam wisata keluarga indonesia

Friday, September 23, 2011

Cara Loading Blog Makin Cepat Makin Oke

speed blogBerawal dari komentar sahabat
Er'end di salah satu blog ane, kalau blog yang ini lebih cepat dibuka dari pada yang ono,(maksutnya blog yang satunya lagi) ane jadi berpikir dan membenarkan komplain sahabat itu. Karena template situs tips wisata murah ini rubah ujud dari minima menjadi seperti sekarang. jadi ane agak kesulitan memakai beberapa kiat yang ditawarkan blog sahabat yang membahas tentang tutorial blog. Karena peng-kode-an di template ini sudah tidak seperti lazimnya

Sebagian CSS ane mengikuti saran sahabat kucoba com di artikel
Mempercepat Loading Blog Dengan Optimasi Local
sudah ane kompres, Hasilnya lumayan Oke karena beban lebih ramping, tapi laju blog masih seperti nyangkut. pertama pada JQuery kanibal yang ane pasang di sidebar kanan, Reading List,sript dari kumpulblogger dan hampir semua gambar. Masalah gambar ini ane maunya tidak harus ngompres, karena gambar dalam blog ini sudah terlalu banyak.kalau ngedit bisa lama. Seharian tadi ane ber-spekulasi, hehehe dan tadi siang template ane sampai ambyar walau akhirnya berhasil mempercepat laju blog juga. Sekarang ane mau berbagi pengalaman bego ini pada sahabat. wek kek kek

Waktu ane mengedit posting pada tag img posting blogger baru, ane temukan kode seperti ini (height="240" width="455") yang biasanya ane menulis dengan terpola seperti ini (height:240px; " width:455px;")
jadi selain pada tag alt kalau kita mengacu pada w3c harus ditambah seperti ini

[img src="URL gambar"alt="gambar"]

pada bagian width dan height, kode yang biasanya ane tulis dengan height:240px; " width:455px;". saya coba ubah menjadi (height="240" width="455") . jadi hasil rangkain yang ane pasang jadi seperti dibawah ini

[img src="URL gambar"alt="judul gambar"height="240"width="455"]

Kemudian langkah berikutnya. saya mengembalikan tag pada akhir URL inlink dengan kode "/"
memang tag "/" ini kadang di baca broken link oleh Link Checker validator w3c, Makanya beberapa waktu lalu sempat ane tiadakan disetiap penulisan URL., kenapa keputusan ini ane ambil. karena menurut pakar tag "/" bisa mengarah langsung pada robot text, yang ane terjemahkan artikel lebih cepat di crawl oleh robot text,kemudian ane asumsikan loading blog jadi lebih cepat. dan cara ini ternyata memang tidak salah, Loading Blog ane Makin Cepat dan Makin Oke

Update:
Cara terakhir yang ane lakukan untuk mempercepat loading blog,saya mengambil template lama yang warna ijo dulu. di template itu ane menemukan kode seperti ini (background:#000080;$topSidebarBgColor;) dan ane coba satu persatu ternyata kode variabel atau tanda ($) fungsinya untuk menganti tag (#)pada warna gambar

tentu selain itu ada beberapa hal yang ane penuhi.misalnya template yang mengikuti saran dari w3c. misalnya setiap menambah widget kita disarankan membuang kode HTML (b:include name=quickedit) dan seterusnya. Untuk urusan Validasi ini ane merekomendasikan baca posting sahabat Iskaruji dot com di posting Validasi xhtml Template Blogspot




Wednesday, September 21, 2011

Facebook Killer Benar Benar Muncul "Google Plus"

google plusWalau masih Beta, produk Hangouts dari Google plus yang mengijinkan member yang bergabung untuk saling bertatap muka melalui web, Di Ilustrasikan keunggulan Hangouts yang dirancang seperti dikehidupan nyata ini bakal jadi facebook killer. karena pengguna tidak hanya ngobrol melalui tex saja. tapi bisa bertatap muka selayaknya dikehidupan nyata

Goole + bisa upload foto Otomatis secepat kilat.

Dalam Info promo yang di lansir google di halaman plus google com menyebutkan. Untuk pengguna Ponsel ,melalui produk google plus mobile, anda akan diajak medokumentasikan semua peristiwa melalui layanan upload foto otomatis,dan obrolan secepat kilat yang di miliki mobile google plus. Untuk mengikuti keunggulan lain dari goole plus ini, sahabat Marinda Jaya menerbitkan artikel sejenis yang bisa anda kunjungi

Yupzzzz. Facebook Killer akhirnya Benar Benar Muncul untuk menyemarakkan tanding jejaring sosial yang makin banyak digemari dijagad maya. Untuk pengelola website,tentu ini kabar yang tidak boleh disia siakan. Karena melalui Penelusuran dalam aplikasi google plus tersebut. kita bisa banyak meraup informasi tentang pariwisata seni dan budaya sebanyak banyaknya, melalui obrolan member tentang pengalaman direstoran selama nguliner atau liburan diseluruh wisata belahan bumi. selamat mencoba dan menikmati kelebihan goole plus. salam wisata keluarga Indoneisa

Tuesday, September 20, 2011

Info Tempat Romantis Murah

tempat romantisSaya di tanya temen di tempat kerja (studio recording) tempat romantis dijakarta yang murah itu dimana..?. hehe rupanya kawan yang satu ini lagi mabuk kepayang dengan pujaan hati gadis belia dari sukabumi.. Kawan lain yang dengerin curhat ala cowboy itu berseloroh. " Taman lawang tu murah" xixixi. mendengar seloroh itu saya cuma nyenggir. Tak disangka kawan itu bersemangat merospon dengan ganti bertanya.. " Dimana tempatnya..? (maksutnya taman lawang)" Spontan seisi ruang tertawa geeeerrr.!! Maklum kawan yang bertanya tempat romantis tadi memang kurang mengenal daerah jakarta

Nah berangkat dari kisah tersebut Tempat romantis murah dialam terbuka "outdoor" atau tertutup "indoor" kami jadikan posting barang kali bermanfaat untuk pembaca yang mencari tempat romantis murah. Mari kita ikuti tips pacaran ngirit ala situs tips wisata murah.

Taman blok M,hehehe atau warung tenda gelanggang remaja bulungan (malam hari),atau sekitar jalan barito, tempat ini sering dikunjungi orang yang lagi mabuk asmara. Nah kalau mau merogoh kocek dikit. di coffee jalan cipete raya (punya pak gatot kamar musik nusantara) di tempat ini seperti coffee di kemang tapi harga boleh dibilang murah. Ngomong ngomong lesehan di jala melawai kalau masih buka juga asyik tu. Cuma modal beli minuman Rp 20 ribu, kita bisa ngombal sampai memble. hohoho

Alternatif lainnya di kampung wisata taman mini indonesia indah. atau ragunan juga boleh dipertimbangkan. Karena ditempat terbuka ini sambil neggok saudara muda (orang hutan) wek kek kek. menurut pengamatan situs tips wisata murah. disore hari sering dijadikan tempat kencan remaja sekolah dan karyawan untuk menumpahkan rindu..

Keselatan dari tempat tersebut. Taman Bunga cibubur. kalau dulu ada pondok genggong, tempat ini murah tapi romantis , (yang belum merit ga boleh nginap lho hehehe) kalau mau jauhan dikit ada kebun raya bogor,

Diwilayah Kota tua dekat museum fatahillah,kalau malam hari juga sering terlihat orang sedang merenda masa depan. Bagi yang cowok atau ceweknya hobi mancing, kampung nelayan atau kalau mau keluar duit dikit,sewa perahu tempel berlayar kepalau onrust pulau seribu menikmati birunya air laut yang berkarang. sambil bakar ikan tanda tanda atau pari juga berkesan. pulau seribu ini rekomendasi, karena tempat tersebut dulu sering di kunjungi admin situs tips wisata murah bersama rekan rekan pemusik dan salah satu penyanyi yang sekarang lagi jadi anggota DPR, Hehehe Oh ya monas juga disore hari juga asyik tu..Terlalu banyak tempat romantis dan murah di ibukota jakarta. kalau kita bahas tidak habis satu malam. Ok sekian dulu. salam wisata keluarga Indonesia

Monday, September 19, 2011

Sejuk Nan Indah Alam Kopeng Salatiga

wisata alam kopengSembilan mata air atau masyarakat setempat menyebut dengan air terjun umbul songo yang terdapat di kopeng lereng gunung merbabu yang mempunyai ketinggian 3150 m dari permukaan laut, merupakan tempat yang menyenangkan untuk dikunjungi. Selain Udara sangat sejuk,ada air terjun umbul songo,konon sembilan air terjun ini muncul karena do'a para wali yang sedang melintas dan mencari air wudlu.Menurut penelusuran situs tips wisata murah, dalam cerita rakyat setempat di katakan, do'a wali itu terkabul dengan munculnya air terjun sembilan mata air yang sangat deras,yang dikenal dengan nama umbul songo.

Obyek desa wisata alam kopeng yang sejuk dan indah di salatiga jawa tengah yang terdapat umbul songo tersebut,dikelilingi perkebunan sayur-sayuran segar seperti wortel, kol, kentang, dan sawi. Di tempat yang sejuk ini kita juga bisa menikmati taman bunga disekitar area wisata kopeng nan asri. Selain itu di wisata alam pegunungan kopeng, kita bisa menyaksikan atau ikutan petik di kebun buah strawberi yang segar, berkuda, dan tersedia juga wisata kuliner.
Wana wisata Kopeng memiliki beberapa lokasi ideal yang bisa digunakan sebagai rekreasi keluarga. kita bisa melakukan outbond atau sekedar berkemah diwaktu liburan

Desa Wisata Kopeng secara geografisnya terletak di Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang. berada di lereng gunung Merbabu, gunung Telomoyo dan gunung Andong. Dan kurang lebih berjarak sekitar 54 km dari kota Semarang atau 14 km dari kota Salatiga jawa tengah. Dari tempat terdekat dari obyek wisata alam kopeng tersebut, juga terdapat Rowo Pening tempat rekreasi wisata air atau liburan keluarga murah. pada hari libur. Dulu kalau situs tips wisata murah sedang liwat, sering menyaksikan orang mancing. dan disepanjang jalan dari arah bawen menuju salatiga di pinggir rowo pening tersebut. bayak terlihat orang menghabiskan waktu dengan magkal di warung warung pinggir danau/ waduk. Salam wisata keluarga

Sunday, September 18, 2011

Wisman Amerika Eropa Mulai Lirik Alam Posong

wisata alam posong
Obyek wisata alam posong, mendadak jadi pembicaraan agen travel biro wisata,semenjak kedatangan ratusan turis dari mancanegara melalui yogyakarta. Wisata alam posong yang berjarak hanya sekitar 3,5 kilometer dari jalan raya temanggung-wonosobo, mulai di garap secara swadaya oleh pemuda yang bergabung dalam Jogorekso community temanggung, dengan cara melakukan pelebaran badan jalan menuju obyek wisata alam posong. Situs tips wisata murah menelusuri, dalam upaya swadaya masyarakat tersebut, pemda setempat membantu anggarkan dana sebesar Rp 275 juta untuk pengembangkan wisata alam posong.

Indahnya Matahari Pagi Di Wisata Alam Posong

Kabar mencuatnya wisata alam posong yang terletak di sisi timur kaki gunung Sindoro, tepatnya di desa tlahap kecamatan kledung kabupaten Temanggung ini, karena adanya wisman dari Amerika ,Eropa,Malaysia dan Australia. yang mulai banyak mengunjungi tempat tersebut. Dikabarkan ditempat yang masih natural alami itu, para wisman sangat menggemari matahari pagi yang menerobos dari celah celah gunung Ungaran, Merapi, Sumbing dan Sindoro. yang terhampar ditengah tengah provinsi jawa bagian tengah tersebut

Susunan Batu Ambal Candi Dan Kali Mati

Di wisata alam posong para turis gemar melihat uniknya bebatuan kuno yang terbentuk sejak sekitar 1000 tahun silam. Karena adanya erupsi gunung Sindoro berupa susunan batu ambal, yang diprediksi bakal bangunan candi Hindu yang gagal di bangun karena keburu gunung sindoro tersebut meletus, dan menimbun kontruksi calon bangunan candi hindhu tersebut. Di area sekitar juga dikabarkan ada obyek kali mati yang terbentuk dari endapan erupsi gunung sindoro yang diperkirakan terjadi sekitar 1000 tahun tersebut. Karena keunikan tersebut,maka turis mancanegara berbondong mendatangi obyek wisata alam posong. foto oleh krjogja(twm)
salam wisata keluarga Indonesia

Saturday, September 17, 2011

Wisata Air Pilihan Di Jawa Tengah

wisata air jateng
Menurut laporan survey dan referensi dari laman promojateng, wisata air masih menduduki urutan yang paling banyak diminati masyarakat jawa tengah menghabiskan masa liburan. Karena selain harga tiket masuknya sangat murah. wisata air juga jadi ajang wisata gembira dan olehraga untuk anak anak dan orang dewasa. Berikut situs tips wisata murah berbagi info data yang dilaporkan laman promojateng-pemprovjateng.com untuk anda. Mari kita ikuti laporannya

1. Waterboom Restu Wijaya

Objek wisata ini diresmikan pada tanggal 25 Juli 2011. Berlokasi di Desa Pelem, Kecamatan Simo, kurang lebih 10 km sebelah utara Kota Boyolali. Fasilitas permainan air dan menara untuk berselancar khusus anak-anak tersedia dikolam renang. Untuk orang dewasa terdapat kolam renang standar semi olimpic. Kawasannya juga dilengkapi dengan arena futsal standar nasional

2. Water Boom Ndayu Park

Terletak di kawasan Taman Dayu Alam Asri di Desa Ndayu, Karangmalang, Kabupaten Sragen, atau 20 km dari Kota Solo. Dibangun dengan nuansa pedesaan yang sesuai dengan standar nilai pendidikan dan hiburan. Dengan harga masuk Rp 15.000/orang, pengunjung sudah bisa menikmati kolam air dengan permainan airnya.

3. Water Boom Wahana Taman Air Kwangen

Berlokasi di Kecamatan Gemolong, jalur Solo-Purwodadi, 45 km dari pusat Kota Sragen atau Solo. Fasilitasnya antara lain kolam renang untuk dewasa dan anak-anak serta papan luncur. Harga tiket masuk adalah Rp 3.000/orang untuk anak-anak, sedangkan untuk orang dewasa adalah Rp 5.000/orang.

4. Pikatan Water Park

Salah satu tempat andalan Kabupaten Temanggung yang berlokasi di Desa Mudal Kecamatan Temanggung. Sumber airnya alami dan memiliki luas 1,5 hektar dengan fasilitas permainan air seperti empat kolam renang, 11 water slide dengan ukuran terpanjang 40 m, dan tersedia tempat bilas dengan air hangat. Pengunjung juga bisa menikmati fasilitas seperti flying fox, bola transparan, serta arena outbound.

5. Pantai Alam Indah

Merupakan kombinasi dari aspek alam, budaya, hiburan, pendidikan, arsitektur dengan nuansa modern tanpa menghilangkan ciri khas Kota Tegal. Fasilitasnya terdiri dari monumen bahari, water boom, Anjungan Wisata, dokar wisata, panggung hiburan, anjungan laut, perahu wisata dan kereta wisata. Dari lokasi objek wisata pengunjung bisa menyaksikan desiran ombak laut sambil menikmati hembusan angin.(twm)

selamat liburan dan salam wisata keluarga indonesia

Friday, September 16, 2011

Mengenal Kultur Desa Wisata

desa wisata
Desa wisata secara umum karena adanya atraksi alam yang menarik minat pengunjung untuk tinggal sejenak, atau bahasa kerennya "one day trip" atau desa dan budaya berikut komponen masyarakatnya yang mampu memikat wisatawan untuk tinggal inap. contoh yang kedua ini situs tips wisata murah mengambil contoh seperti kampung atau desa wisata prawirotaman yogyakarta. Tipe seperti ini,distribusi pendapatan dari wisatawan dapat langsung dinikmati oleh penduduk setempat. Dampaknya semua tradisi dan budaya jadi terbuka cepat membaur dan saling mempengaruhi dengan yang berkunjung dan yang dikunjungi.

Dalam Mengenal Desa Wisata menurut difinisi yang diberikan Edward Inskeep, dalam Tourism Planning An Integrated and Sustainable Development Approach merumuskan " Wisata pedesaan dimana sekelompok kecil wisatawan tinggal dalam atau dekat dengan suasana tradisional, sering di desa-desa yang terpencil dan belajar tentang kehidupan pedesaan dan lingkungan setempat". Dan suasana tradisional pedesaan ini sekarang yang lagi kembangkan oleh pengelola pariwisata di indonesia

Berikut kriteria Desa Wisata yang didapati situs tips wisata murah dilapangan. Desa Wisata itu biasanya mempunyai infrastruktur atau prasarana yang melingkupi akomodasi (ini untuk contoh yang tinggal inap,) pertunjukan alam dan budaya tradisi yang unik yang melebur dengan para pelancong wisata untuk menikmati dan mempelajari suasan tradisi karya cipta manusia di kampung wisata atau pedesaan tersebut..Untuk Artikel Mengenal Desa Wisata ini sekian dulu nanti kita lanjut.. salam wisata keluarga indonesia

Info Komunitas Wisata Tour De Merapi

tour de merapi
Dalam rangka menggalakan pariwisata pascabencana erupsi Gunung Merapi
Mulai tanggal 19 September 2011 pendaftaran Jelajah wisata motor "Tour de Merapi" akan dibuka.
Kegitan jelajah motor yang rencana akan dilaksanakan pada hari mimggu tanggal 30 Oktober 2011
Pendaftaran akan dilakukan dikantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Sleman yogyakarta

Kegiatan jelajah motor yang sudah mempunya komunitas tersebar diwilayah jogja jateng dan jatim tersebut. cuma dibatasi sebanyak 500 sepeda motor,atau 1000 orang. Peserta yang terdaftar akan mendapatkan kupon undian untuk mengikuti undian doorprize. berupa dua buah sepeda motor untuk pemenang pertama, dan doorprize lainnya berupa sepeda gunung,televisi dan masih banyak hadiah kejutan lainnya

Rute Touring yang akan digelar tanggal 30 Oktober 2011 meliputi 3 kecamatan Sleman, Mlati, Seyegan. yang akan melalui beberapa obyek desa wisata seperti Desa Wisata Kembangarum, Desa Wisata Brayut, Desa Wisata Tanjung kemudian dilanjutkan kawasan 'lava tour' Merapi di Dusun Bronggang Argomulyo, hunian sementara Plosokerep, 'lava tour' Kalikuning dan Museum Gunungapi Merapi

Untuk komunitas yang sudah biasa bergabung dengan TDM dianjurkan mulai mendaftar sedini mungkin . karena menurut Shavitri Nurmala Dewi " kepala bidang pemasaran pariwisata Disbudpar Kabupaten Sleman seperti yang disiarkan pada wartawan, penambahan kuota tidak di berlakukan. jadi kalau mau merebut dooprize dua sepeda motor ya harus daftar lebih awal.

Wednesday, September 14, 2011

Lumpur Lapindo - Wisata Geologi Rakyat Sidoarjo

wisata geologi
Siapa menyangka semburan lumpur panas porong Sidoarjo yang diduga akibat dari kegiatan pengeboran yang dilakukan oleh PT Lapindo berantas asuhan Aburizal bakrie di sumur Banjar Panji-1 pada awal Maret 2006 kini jadi tontonan wisata rakyat atau wisata geologi yang murah meriah.Situs tips wisata murah subuh tadi setelah membaca posting Multibrand, mencoba mengkonfirmasi melalui telepon pada salah satu sahabat yang tinggal disekitar lapindo menceritakan

Mulai mendekati lebaran kemarin, banyak pelancong yang mudik menyempatkan melihat wisata geologi Lapindo dari tangggul tanggul penampungan lumpur seluas 850 hektar ( data BPLS yang dimuat Antara.com tanggal 29 Mei 2010 ) dengan cara menaiki tangga darurat dari kayu yang dibuat masyarakat setempat. Disekitar 180 ribu titik semburan lahar panas Lapindo yang menyerupai wisata geologi bledug kuwu purwodadi jawa tengah itu,jadi ajang tempat foto dan shoting oleh pengunjung yang di take dengan handycam atau kamera foto

Untuk Wisata Geologi Pemerintah Siapkan Dana Sedikitnya Rp273 Miliar

Situs tips wisata murah terus menggali perkembangan wisata geologi lapindo yang jadi wisata rakyat sidoarjo jawa timur. Sementara ini korban lapindo masih ada yang belum mendapat ganti rugi seperti yang dijanjikan dari pihak terkait. tapi ada kabar menarik seperti yang dilansir Antara News. Pemerintah telah mengalokasikan dana sedikitnya Rp273 miliar untuk membangun objek wisata geologi semburan lumpur panas Lapindo, yang ditaksir seluas 83 ha. Demikian kata Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, di Surabaya.Dan lokasinya yang akan dibangun wisata geologi itu sudah pernah dikunjungi Presiden Yudhoyono

Kronologi Semburan Panas Lumpur Lapindo

Kasus terjadinya semburan lumpur lapindo ini hampir bersamaan dengan gempa yang memporak porandakan bantul yogyakarta, tepatnya bulan mei 2006 tahun lalu. Dalam beberapa catatan yang ditemui situs tips wisata murah mengungkap. Pada awalnya sumur pengeboran yang dilakukan PT Lapindo Berantas tersebut direncanakan pada kedalaman 2590 meter atau untuk 8500 kaki untuk mencapai formasi Kujung (batu gamping). Tapi ketika mengebor lapisan bumi dari kedalaman 3580 kaki sampai ke 9297 kaki, Lapindo “belum” memasang casing 9-5/8 inchi yang seharusnya dipasang tepat pada kedalaman batas antara formasi Kalibeng Bawah dengan Formasi Kujung 8500 kaki.( 15 Juni 2006 Press Rilis Lapindo pada wartawan, ) Lihat catatan Wikipedia Banjir lumpur panas Sidoarjo

Berburu Iklan Baris Murah Ala KlikSaya Com

Hidupnya sebuah blog yang baik itu menurut saya, harus punya konten yang bermanfaat untuk pembaca. Kemudian ada traffic pengunjung yang sehat, dan yang terakhir ( ini untuk rekan Blogger yang menjalankan Adsense) ada penopang untuk kelangsungan nge-blog, biasanya berupa iklan. Karena iklan ini selain untuk menambah penghasilan, penampilan bannernya juga bisa di jadikan pemanis pada blog kesayangan.

Dalam berburu Iklan Baris Murah ini, Situs Tips Wisata Murah mendapati sebuah fitur iklan baris murah terbaru dari KlikSaya Com, yang menurut saya produk ini patut dicermati untuk para pelaku bisnis yang menjual produk melalui internet.

Awal kesimpulan Ini Muncul.?

Karena seperti laporan yang diterbitkan KlikSaya Com melalui halaman http://www.kliksaya.com/iklan-baris/index.php. Kalau kita memasang Iklan Baris Murah di KlikSaya Com, berarti diasumsikan sama dengan kita memasang Iklan Baris Murah di Detik Com, yang menurut statistik mempunyai pembaca 15 juta lebih. Kemudian Iklan Anda akan diterbitkan di subdomain Detik.Com. Per 2 menit, dan yang lebih menguntungkan,produk Anda akan ditayangkan secara acak 2 iklan sekaligus dari Iklan Baris pada kanal-kanal berita Detik com. Menarik bukan..? Tunggu dulu, tidak berhenti hanya sampai disitu. Karena produk Anda juga akan di tayangkan pada puluhan juta pengunjung dari narablog yang bergabung di komunitas Publisher KlikSaya Com.

Dijual Berapa Dan Produk Apa Yang Bisa Masuk Iklan Baris Murah KlikSaya Com.?

Nah Fitur baru Iklan Baris Murah KlikSaya Com ini, hanya dijual Rp 30.000 per 7 Hari, Murah bukan..?
Sedang untuk Produk, dari katagori Paket Wisata Murah misalnya,(produk ini menurut yang dicatat Google Analytics situs tips wisata murah, ada belasan ribu keyword masuk yang dilaporkan dari search engine.) Kemudian Produk Apartemen, Rumah, Mobil, Sepeda Motor, Elektronik dan produk kebutuhan yang sifatnya umum.

Pemesan Iklan Detik Com Dapat Bonus 30 %

Kalau Anda berniat memasang konten satu halaman.Iklan Baris Murah di Detik Com, dengan ketentuan tidak melebihi dari 1000 huruf, dan Anda sebagai Pemilik Produk juga di ijinkan mengirim 2 buah gambar ukuran 60 kb. Berita menariknya kalau Anda memesan Iklan Baris Murah melalui KlikSaya Com. Anda di beri discon 30% atau hanya membayar 21.000 untuk tayang di Detik Com selama satu minggu.. Asyik kan..?

Kabar Untuk Para Sahabat Blogger

Nah ini ne yang asyik..Kalau sobat berniat cari backlink gratis, KlikSaya Com membuat Kontes Menulis Iklan Baris KlikSaya.Com, yang akan di tutup pada tanggal 30 September 2011. Dan akan dipilih 5 artikel terbaik sebagai pemenang kontes. Kalau Sahabat berminat. Baca ketentuan atau sarat dan hadiah jutaan lainnya di Kontes Menulis Iklan Baris KlikSaya.Com Dalam kontes ini selain untuk menambah jaringan teman di blog komunitas. KlikSaya Com juga menjajikan backlink ulang pada blog yang mengikuti kontes menulis tersebut.. Salam

Tuesday, September 13, 2011

Belajar Di Kebun Wisata Ilmiah

wisata ilmiah
Kalau anda liburan bersama keluarga ke kota bogor. sempatkan mampir di Kebun Wisata Ilmiah Cimanggu,disana ada tanaman aromatik dan petak pamer tanaman obat seluas 1ha, di balai penelitian tanaman obat dan aromatik atau BALITTRO yang jadi pioneer Wisata Agro Pertanian di Kampus Penelitian Pertanian Cimanggu-Bogor ini, anda akan di ajak mengenal kasiat tanaman aromatik oleh pemadu yang disediakan oleh pengelola, dan anda akan diberi tahu cara membudidayakan tanaman tersebut.

Mari kita ikuti penelusuran situs tips wisata murah tentang potret Kebun Wisata Ilmiah di cimanggu yang di kembangkan oleh IPB bogor. Menurut penjelasan pemandu,di kebun wisata ilmiah cimanggu ini terdapat lebih dari 3000 (data 2010) tanaman obat herbal dan asitri yang di budidayakan secara organik.Tanaman yang dilaporkan mampu mencegah beberapa penyakit ini, misalnya seperti jambu, kunir, temu iring,kunyit dan berbagai tanaman obat herbal rempah rempah lainnya bisa kita temukan di kebun wisata ilmiah cimanggu, tempat wisata murah ini sangat baik untuk study tour para pelajar

Kawasan Kebun Wiata Ilmiah didirikan sejak tahun 1988 di area seluas 4Ha. tempat tersebut selain tempat wisata murah yang ada di bogor, juga bagus untuk pembelajaran mengenal tanaman aromatik yang di kembangkan BALITRO. karena selain mendapat penjelasan cara membudidayakan tanaman aromatik, kita juga akan dipandu sampai ke pengolahan pasca panen,
dI kebun wisata Ilmiah yang dulunya bernama culturtuin atau economic garden tersebut.
Kapan ada akan liburan ke kebun wisata ilmiah cimanggu. kalau ada kabar terbaru, tolong situs tips wisata murah dikabari, salam wisata keluarga indonesia



Sunday, September 11, 2011

Tari Angguk | Kesenian Rakyat Kulon Progo


tari anggukSebenarnya kalau kita amati. lirik lagu pada musik angguk ini adalah budaya campuran antara jawa arabian. Dalam pantun yang kental dengan pendidikan mental di kesenian angguk tersebut, situs tips wisata murah mendapati lirik lagu tersebut bersumber dari kitab tlodo yang berhuruf arab pegon, tapi di nyanyikan dengan notasi jawa. memang lagu pada tari angguk jadi agak unik kedengarannya. sedang musiknya sendiri ada sejenis jidor yang kentara kolaborasi dari musik islami

Situs tips wisata murah mencoba dokumentasikan kesenian rakyak angguk kulon progo yang populer dimasyarakat bagian dari provinsi daerah istimewa yogyakarta ini. Pada awalnya tari angguk ini hanya dilakoni oleh peria, tapi diperjalanannya mengikuti gerak budaya yang dinamis, para wanita kini mulai dominan memerankan tarian yang sangat digandrungi masyarakat kulon progo khususnya DIY pada umumnya

Cerita Dalam Tari Angguk

Sedang Tari Angguk ini gerakan penarinya menceritakan kisah Umarmoyo-Umarmadi dan Wong Agung Jayengrono dalam Serat Ambiyo. Kostum yang dipakai penarinya seperti seragam serdadu Belanda yang di hiyasi pangkat berupa gombyok berwarna emas. Biasanya tari angguk di mainkan berkelompok oleh 15 wanita cantik yang lenggak lenggok mengikuti irama musik berbau mistik yang monoton. Untuk musik Angguk ini mari kita ikuti laporan yang pernah di terbitkan ASPeMusik bertajuk Angguk Mettal Jawa.

Musik Angguk ( Angguk Mettal Jawa ASPeMusik)

Sekilas kalo kita amati irama musik Angguk ini mirip House music punya bule...notasi yg cenderung monoton..bunyi sol dan la diulang ulang sampai akir tarian.Tapi dari bunyi yg monoton itu mampu menyusun frekuensi yg mengeluarkan aura kental magis..Bedanya klo House musik mengandalkan dentuman kick (bass drum) yg dibalut techno..sedang Angguk kekuatannya ada di gamelan..klo kita amati dan perhatikan secara konsep dua jinis musik ini setali tiga uang.sama sama menuju klimak dgn memainkan ritme dengan speed yg dipercepat.
Tapi Angguk punya keistimewaan lain.krn Angguk yg sesungguhnya bukan musik belaka,tapi satu paket dengan tarian yg dikemas dengan gaya tarik tersendiri.Dan yg paling diminati biasanya angguk putri.Ambil contah seperti Angguk putri Sri Lestari dari Desa Hargomulyo Kecamatan Kokap Kulonprogo,waktu tampil di gedung YTKI, Jl
Gatot Subroto Jakarta Selatan,membuat decak kagum 5000 penonton.kate orang jakarte "gile juge mettal jawa"

Pada Tahun Berapa Angguk Mulai Dikenal

Tari angguk masuk kulon progo dimulai sejak tahun berapa, masih terjadi perselisihan. ada beberapa sumber yang meriwayatkan (perkiraan) sejak jaman belanda 1.Tapi diartikel lain disebutkan,tari angguk masuk kulon progo dimulai tahun 1950, dalam catatan tersebut menduga, tari angguk adalah varian dari tari dolalak dari purworejo. lihat cacatan jogjatrip dalam tajuk Tari Angguk. Perselisihan pendapat diatas tidak menjadikan angguk untuk mengangguk angguk, Anggap saja artikel ini sebagai ajang saresehan dari situs tips wisata murah untuk menggali sekalian dokumentasi tari angguk kesenian rakyat kulon progo,yang kini tumbuh subur untuk pagar budaya yang sama kita cintai. Salam wisata keluarga Indonesia

Incoming search terms:

Related posts:

  1. Wisata Murah Kalibiru Kulon Progo
  2. PANTAI GLAGAH BERSOLEK
  3. Wisata Jogja | Mancing Di Waduk Sermo
  4. Harga Becak Stasiun Tugu Malioboro (info Wisata)

Cinta Deras Di Wisata Ujung Kulon

badak ujung kulon
Pagi menapaki Hutan lindung Taman Nasional Ujung Kulon, Udara yang kadang lembab menerjang kulit terasa sejuk. Waktu itu wisata murah masih bujang, berada di ujung kulon bersama rombongan dari sebuah perusahaan rekaman ternama di jakarta.Setelah mengantongi ijin dari Kantor Pusat Taman Nasional di Kota Labuan, kami bersama rombongan mancing menelusuri pinggiran pantai yang berair jernih, sambil berharap siapa tahu bisa lihat badak jawa yang di lindungi, atau banteng yang konon masih banyak berkeliaran di ujung kulon tersebut.

Pelukan Pertama Di Wisata Ujung Kulon

Benar saja, begitu matahari mulai condong kearah barat ( berkisar jam setengah tiga sore), kami yang lagi asyik dengan kail. dikejutkan suara gaduh dari arah timur tempat kami berdiri. spontan semua yang ada dilokasi taman warisan dunia yang dilindungi oleh UNESCO mulai tahun 1992 itu jadi panik. Nahas tak dapat dotolak untung tak dapat diminta, Ada kawan wanita (penyanyi yang ikut dalam rombongan, dan wisata murah menaruh hati berat padanya hehe) ketakutan berteriak sambil berlari minta perlindungan dengan cara memeluk erat. Jantung gemuruh antara senang dan ketakutan. cinta deras mengalir, memompa darah berpacu tidak normal dalam jantung di hutan wisata ujung kulon.

Badak Gila Mengamuk DI Ujung Kulon

Suara gemuruh diatas tanah berhumes itu ternyata seekor badak yang sepertinya lagi tidak senang melihat penghuni lain ada disana. Badak itu menerjang apa saja yang ditemuinya. rombongan kami tak mengerti cara menjinakkan badak gila tersebut. Dan sebagian pada mejeburkan diri ke dalam air jernih ujung kulon yang dingin. Masih dalam dekapan,perempuan itu saya ajak nyebur kedalam air byuur. Untung tidak begitu dalam. astaqfirulloh. Walau tidak sempat menulis namanya diatas pasir,seperti kata sahabat Er'end hehehe, tapi cinta mengalir deras dihutan wisata ujung kulon

Ketempat Penginapan Pulau Handeuleum Ujung Kulon

Akhirnya petualangan di taman nasional ujung kulon yang terletak di ujung pulau jawa bagian barat itu kami sudahi. Dan kami kembali menuju penginapan yang ada di Pulau Handeuleum. tempat penginapan lainnya di taman nasional wisata ujung kulon tersedia juga di Peucang. Oh ya taman nasional ujung kulon terdiri dari beberapa pulau kecil, seperti Pulau Handeuleum dan Pulau Peucang misalnya. selain itu kawasan krakatau juga masuk dalam wilayah taman nasional ujung kulon tersebut.

Binatang apa saja yang ada di taman nasional ujung kulon tersebut

Badak jawa salah satunya yang termasuk dilindungi selain itu banteng (Bos javanicus javanicus),kemudian ada juga kima raksasa (Tridacna gigas). ajag (Cuon alpinus javanicus), surili (Presbytis comata comata), lutung (Trachypithecus auratus auratus), rusa (Cervus timorensis russa), macan tutul (Panthera pardus),owa (Hylobates moloch), dan kucing batu (Prionailurus bengalensis javanensis),

Memori Cinta Deras Wisata Ujung Kulon

Untuk yang merasa,hehehe. walau semua sudah berubah mengikuti jalannya waktu, tapi cinta deras di wisata ujung kulon itu kadang masih menjelma. menggigit dinding hati, mengajak memutar waktu untuk mengulangi kisah cinta yang mengalir deras dan tak sempat menemukan laut untuk berlabuh.wek kek kek. lagi kangen ujung kulon

Friday, September 9, 2011

Transportasi Murah Menuju Bandara Soekarno Hatta

Anda mencari ongkos transportasi murah dan irit kalau mau pergi ke bandara soekartno hata, situs tips wisata murah menelusuri info transportasi murah nyaman jakarta untuk anda, misalnya dari ganbir menuju cengkareng cuma bayar RP 20,000 saja. caranya anda naik Bus Dampri saja, berikut tabel jadwal bus dampri dari beberapa tempat strategis dijakarta yang muju cengkareng, atau bandara soekarno hatta

Info transportasi murah menuju bandara soekarno hatta yang kami kumpulkan, seperti bus dampri ini melayani rute dari lebak bulus, dari blok M, rawa mangun,tanjung priok, kemayoran,serang banten. untuk lebih jelasnya jadwal dan tarifnya ikuti daftar dibawah berikut

transpor murah kebandara

Nah kalau mau telepon dulu ini Kantor Pusat bus DAMPRI:
Jl. Matraman Raya No.25, Jakarta Timur
Telp. (021) 858 3131 - 32 [Hunting]
Fax. (021) 8504876

Wednesday, September 7, 2011

Bertanya Polisi Pariwisata

Keponakan bertanya tentang polisi pariwisata,Admin situs tips wisata murah menjawab
Kalau kita sedang liburan bersama keluarga ke daerah Istimewa yogyakarta, atau daerah wisata seperti bali misalnya.
Di tempat atau dititik keramaian yang sering dikunjungi wisatawan, kita akan menemui yang namanya polisi pariwisata.
"Lho polisi kok pariwisata sih..?"
Lha iya lah, (javanesia hehe) karena tugas polisi itu di wilayah yang ada obyek pariwisatanya.


"Terus polisi pariwisata itu ngapain disana...?"

Tentu seperti namanya, bertujuan memberi rasa nyaman pada para pengunjung. dari hal yang tidak di inginkan. kejahatan misalnya,dan seterusnya.

Sejak kapan polisi pariwisata itu ada...?

Sejak di undangkan Undang-Undang No. 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, dan keputusan kepala polisi RI yang diterbitkan pada tanggal 17 oktober 2002.
Nah kalau untuk Yogyakarta sendiri baru di mulai sejak tanggal 16 September 2004, dengan di terbitkannya Surat Keputusan Kapolda D.I. Yogyakarta No. Pol.: Skep/204/IX/2004

Apa Beda Polisi Republik Indonesia dengan Polisi Pariwisata..?

Nah lho.. kening berkerut sebentar, bandel ni anak ga bisa diam,hehehe
Ok...Sebenarnya secara prinsip tidak ada beda. yang membedakan hanyalah otoritas,atau wilayah operasinya. Maksutnya polisi pariwisata itu tugas dan kuwajibannya memberi rasa aman pada wisatawan yang berkunjung. Tentu karena namanya juga polisi pariwisata, patrolinya di wilayah yang ada obyek wisatanya, atau di tempat tempat penginapan (hotel) dan tempat keramaian yang sering di kunjungi wisatawan.misalnya seperti art galeri dan seterusnya.
Selain itu mereka juga harus selalu berkoordinasi dengan para pengusaha kepariwisataan,baik swasta atau dinas yang membidangi pariwisata

Terus nanti aku Harus jadi Polisi Republik Indonesia Atau Polisi Pariwisata..?

Geeeeerrrr..! Semua yang mendengar tertawa seperti di komando. keponakan bandel itu menangis karena ditertawain. Walau setengah ketawa,saya memcoba memberi pengertian pada anak dari adik saya yang datang dari kudus ke jogja.
"Reza ceritanya mau dilanjut ga..?" sambil aku gendong anak itu masih sesenggukan. kemudian cerita saya lanjut lagi

"Begini reza..jangan nangis, dengerin pak dhe ya, anak laki ga boleh cenggeng. Jadi polisi pariwisata itu juga Polri, dengerin pak dhe ya, Sekali lagi pak dhe ulang, karena tugasnya di wilayah yang ada obyek pariwisatanya, maka diberi nama polisi pariwisata. Jadi nanti reza mau pilih yang mana saja tetap di panggil pak polisi OK.. hehe sibadung manggut, Alhamdulillah