Menengok waduk gunung rowo didesa mbangan sitiluhur kecamatan gembong kabupaten pati jateng ini,tips wisata murah jadi ingat cerita ketoprak yang mengisahkan perjalanan sam po kong seorang mubalik dari daratan cina yang datang ketanah jawa sebagai pedagang, dan berkunjung ke Sunan Muria
Dalam legenda itu diceritakan kalau sam po kong sedang bertamu ke Sunan Muria yang rumahnya ada di puncak gunung muria, sedang sam po kong datang dengan mengendarai perahu.singkat cerita sam po kong di tanya sunan muria.
" saudara datang kemari naik apa..? " tanya sunan saat beramah tamah dengan sam po kong
" saya datang naik perahu " jawab sam po kong tidak menyadari kalau daerah tersebut perbukitan
konon sunan muria dan sam po kong berdebat mengenai geografi daratan pegunungan tersebut. sam po kong merasa datang dengan mengendarai perahu, sedang sunan muria tidak membenarkan karena daerah tersebut memang perbukitan. Dalam debat tersebut sunan muria meminta tamunya untuk melihat posisi perahunya yang terdampar "baca nyangsang" di kaki gunung kelir
pendek cerita sam po kong masih bersikeras kalau yang dilahat bukan daratan, tapi dia merasa perahunya diparkir ditempat rowo "baca rawa"
Nah karena karomahnya para wali atau sunan muria dan mubalik sam po kong tersebut. daerah mbangan yang berada di kaki gunung kelir tersebut berubah jadi rowo. Maka sampai sekarang tempat obyek wisata tersebut di sebut waduk GUNUNG ROWO. yang makna dalam bahasa indonesianya adalah gunung yang berawa. atau rawa yang ada di lereng gunung
posisi gunung rowo ini ada di sebelah utara,atau 17 KM dari kota pati, sekitar 6 KM dari desa Gua
menuju obyek wisata gunung rowo ini 5 bulan yang lalu ketika tips wisata murah mampir ke tlogowunggu jalan sudah beraspal sampai lokasi
waduk yang mempunyai luas 320 Ha itu di hari libur cukup banyak wisatawan yang berkunjung. karena selain tempatnya tinggi yang bisa memandang daerah ngarai. udara juga boleh di bilang cukup sejuk.
artikel hasil investigasi tips wisata murah
No comments:
Post a Comment